Senin, 13 Mei 2013

Takwa - Janganlah sekali-kali kamu mati melainkan dalam keadaan beragama Islam


Allah SWT berfirman, yang artinya:
Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah sebenar-benar takwa kepada-Nya; dan janganlah sekali-kali kamu mati melainkan dalam keadaan beragama Islam.” (Ali Imran:102)

“Maka bertakwalah kamu kepada Allah menurut kesanggupanmu” (At-Taghabun:16)

“Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kamu kepada Allah dan katakanlah perkataan yang benar.” (Al-Ahzab:70)

“Barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar. Dan memberinya rezki dari arah yang tiada disangka-sangkanya.” (Ath-Thalaq:2-3)

“Hai orang-orang beriman, jika kamu bertakwa kepada Allah, Kami akan memberikan kepadamu Furqaan. Dan kami akan jauhkan dirimu dari kesalahan-kesalahanmu, dan mengampuni (dosa-dosa) mu. Dan Allah mempunyai karunia yang besar.” (Al-Anfal:29)

Dari Abu Hurairah ra., ia berkata:
Ada beberapa orang bertanya kepada Rasulullah SAW:
“Wahai Rasulullah, siapakah orang yang paling mulia?” Rasulullah SAW menjawab: “Orang yang paling bertakwa.” Para sahabat berkata: “Bukan itu yang kami tanyakan.” Rasulullah SAW bersabda: “Kalau begitu, Yusuf bin Ya’qub bin Ishaq bin Ibrahim.” Para sahabat berkata: “Bukan hal itu yang kami tanyakan.” Rasulullah SAW balik bertanya: “Apakah yang kalian tanyakan itu berkenaan dengan keturunan Arab yang baik? Kalau demikian, maka orang yang mulia adalah orang Arab yang paling baik budi pekertinya di zaman Jahiliyah dan baik pula budi pekertinya ketika Islam dan mereka memahami agama Islam.” (HR. Bukhari no.3353 dan Muslim no.2378)

Dari Abu Sa’id Al-Khudriy ra., dari Nabi SAW, beliau bersabda:
“Sesungguhnya dunia itu manis dan indah dan sesungguhnya Allah mengusahakan kepada kalian untuk mengelola yang ada di dalamnya, kemudian Allah mengawasi apa yang kalian perbuat. Maka hati-hati lah kalian terhadap dunia dan wanita. Sesungguhnya bencana yang pertama kali timbul pada Bani Israil adalah karena wanita.” (HR. Muslim no.2742)

Dari Ibnu Mas’ud ra., ia berkata: Nabi SAW sering berdoa: “ALLAHUMMA INNI AS ALUKAL HUDA WATTUQAA WAL’AFAAFAWALGHINA (Ya Allah, sungguh aku mohon kepada-Mu semoga Engkau berkenan memberikan petunjuk, ketakwaan, kehati-hatian dan perasaan cukup).” (HR. Muslim no.2721, Tirmidzi no.3489)

Dari Abu Tharif ‘Adiy bin Hatim Ath-Tha’i ra., ia berkata:
Aku mendengar Rasulullah SAW bersabda:
“Barangsiapa yang bersumpah, kemudian dia beranggapan dengan sumpahnya itu dia telah bertakwa kepada Allah maka hendaklah dia melaksanakan sesuatu yang menunjang takwanya itu.” (HR. Muslim no.1651)

Dari Abu Umamah Shuday bin ‘Ajlan Al-Bahiliy ra., ia berkata:
Aku mendengar Rasulullah SAW berkhutbah pada haji Wada’: “Bertakwalah kalian kepada Allah, Sholatlah kalian lima kali sehari semalam, berpuasalah pada bulan Ramadhan, tunaikanlah zakat harta bendamu serta patuhlah kepada pemimpin-pemimpin kalian, maka kalian akan masuk surga.” (HR. Tirmidzi no.616)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar